RPP Seni Budaya SMP Kelas VIII Semester Ganjil Kurikulum 2013

04.21

baca juga

Berikut ini adalah RPP Seni Budaya untuk SMP Kelas VIII Semester Ganjil  kurikulum 2013

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN


Sekolah                 :  SMP …
Mata Pelajaran :  Seni Budaya (Seni Musik )
Kelas/ Semester :  VIII/Satu
Alokasi Waktu :  7 Pertemuan (21 JP)

A. Kompetensi Inti
1. Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya.
2. Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (toleransi, gotong royong), santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya
3. Memahami dan menerapkan pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural) berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan kejadian tampak mata
4. Mengolah, menyaji, dan menalar dalam ranah konkret (menggunakan, mengurai, merangkai, memodifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca, menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut pandang/teori

B. Kompetensi Dasar
1.1. Menerima, menanggapi dan menghargai keragaman dan keunikan musik daerah sebagai bentuk rasa syukur terhadap anugerah Tuhan
2.1. Menunjukkan sikap menghargai, jujur, disiplin, melalui aktivitas berkesenian
2.2.    Menunjukkan sikap bertanggung jawab, peduli, santun terhadap karya musik, dan penciptanya serta arangernya
3.3.    Memahami teknik dan gaya bermain musik tradisional secara perorangan atau kelompok
4.3.    Memainkan instrumen musik tradisional secara perorangan atau kelompok

C. Indikator Pencapaian Kompetensi
1.1.1. Bersyukur atas keanekaragaman dan keunikan musik tradisional di Indonesia sebagai anugerah Tuhan Yang Maha Esa.
2.1.1 Menghargai  aktivitas berkesenian.
2.1.2 Jujur dalam melakukan aktivitas berkesenian.
2.1.3 Disiplin dalam melakukan aktivitas berkesenian musik.
2.2.1 Bertanggungjawab terhadap karya musik  dan kelompok masyarakat  sebagai penciptanya serta arrangernya.
2.2.2 Peduli terhadap karya musik dan kelompok masyarakat  sebagai penciptanya serta arrangernya
2.2.3 Santun terhadap karya musik dan kelompok masyarakat  sebagai penciptanya serta arrangernya
3.3.1. Mengidentifikasi jenis alat musik tradisional daerah setempat
3.3.2 Mendeskripsikan  teknik dasar memainkan  alat musik tradisional idiophone,aerophone, chordophone, dan membranophone  secara  kelompok
4.3.1.  Memainkan alat musik tradisional idiophone,aerophone, chordophone, dan membranophone  daerah setempat dengan teknik yang baik dan benar secara kelompok
4.3.2. Memainkan  alat musik tradisional idiophone, aerophone, chordophone, dan membranophone  daerah setempat secara kelompok untuk mengiringi lagu tradisional daerah setempat

D. Materi Pembelajaran

1. Materi Pembelajaran  Reguler

1) Jenis-jenis Alat Musik Tradisional Indonesia
a) Macam-macam alat musik tradisional Indonesia (misalnya tifa, sasando, sampek, siter, kendhang, dan lain-lain)
b) Pembagian jenis alat musik tradisional berdasarkan bentuknya:
bentuk tabung: contoh angklung, calung dan suling,
bentuk pencon: contoh kenong, gong,dan bonang
bentuk bilah-bilah: contoh saron, gender, dan gambang
c) Pembagian jenis alat musik tradisional berdasarkan fungsinya:
Berfungsi sebagai ritmis: contoh kendang, rebana, dan tifa
Berfungsi sebagai melodi:  contoh saron, suling, dan slenthem, rebab
Berfungsi sebagai harmoni:  contoh sasando, sampek dan gender, bonang
d) Pembagian jenis alat musik tradisional berdasarkan sumber bunyinya:
idiophone,contoh saron,kenong dan gong
aerophone, contoh suling, dan  saluang, serunai
chordophone, contoh siter, kecapi dan rebab
membranophone, contoh kendhang, rebana dan tifa

2) Teknik dasar memainkan alat musik tradisional idiophone, aerophone, chordophone, dan membranophone
a) Teknik dasar memainkan alat musik tradisional idiophone
Dipukul dengan alat tertentu:gamelan
Dipukulkan: geprak (biasa dipakai untuk menghalau burung di sawah)
Saling dipukulkan: kecir
Digoncang: angklung
b) Teknik dasar memainkan alat musik tradisional aerophone
Ditiup: suling, saluang, serunai
c) Teknik dasar memainkan alat musik tradisional chordophone
Dipetik: siter, sampek, sasando.
Digesek: rebab
d) Teknik dasar memainkan alat musik tradisional membranophone
Dipukul dengan alat tertentu: kendang dipukul dengan tangan, bedug dipukul dengan kayu pemukul.

2. Materi Pembelajaran  Pengayaan

1)   Memainkan alat musik tradisional idiophone dan aerophone
a) Teknik dasar memainkan alat musik tradisional idiophone
Dipukul dengan alat tertentu
Dipukulkan
Saling pukul
Digoncang
b) Teknik dasar memainkan alat musik tradisional aerophone
Ditiup

2)   Memainkan alat musik tradisional chordophone
dan membranophone

a) Teknik dasar memainkan alat musik tradisional chordophone
Dipetik
Digesek
b) Teknik dasar memainkan alat musik tradisional membranophone
Dipukul dengan alat tertentu

3. Materi Pembelajaran  Remedial

a. Jenis-jenis Alat Musik Tradisional Indonesia
     Pembagian jenis alat musik tradisional berdasarkan sumber bunyinya:
idiophone,contoh saron,kenong dan gong
aerophone, contoh suling, korno dan  saluang
chordophone, contoh siter, kecapi dan rebab
membranophone, contoh kendang, rebana dan tifa

b. Teknik dasar memainkan alat musik tradisional idiophone, aerophone, chordophone, dan membranophone
1) Teknik dasar memainkan alat musik tradisional idiophone
Dipukul dengan alat tertentu
Dipukulkan
Saling pukul
Digoncang
2) Teknik dasar memainkan alat musik tradisional aerophone
Ditiup
3) Teknik dasar memainkan alat musik tradisional chordophone
Dipetik
Digesek
4) Teknik dasar memainkan alat musik tradisional membranophone
Dipukul dengan alat tertentu


E. Kegiatan Pembelajaran

1. Pertemuan Pertama: 3 JP

a. Kegiatan Pendahuluan  (10 menit )
Dalam kegiatan pendahuluan, guru:
1) memimpin berdoa bersama dan dilanjutkan presensi.
2) meminta peserta didik mempersiapkan buku catatan,buku siswa, dan alat musik untuk mengikuti pelajaran dengan menyenangkan.
3) mengecek penguasaan kompetensi peserta didik yang sudah dipelajari sebelumnya,yaitu tentang menyanyikan lagu daerah secara unisono dengan cara menyanyikan kembali lagu-lagu daerah secara bersama-sama.
4) menyampaikan kompetensi yang akan dicapai dan menunjukkan manfaat dalam kehidupan sehari-hari.
5) menyampaikan garis besar cakupan materi dan kegiatan belajar yang akan dilakukan
6) menyampaikan lingkup penilaian dan teknik penilaian yang akan digunakan.

b. Kegiatan Inti (95 menit)
1) Mengamati
a) Peserta didik menyaksikan video pembelajaran tentang bermain alat musik tradisional secara kelompok dengan teknik dasar yang baik dan benar.
b) Peserta didik menyaksikan pemodelan guru yang memainkan alat musik tradisioanal dengan teknik dasar yang baik dan benar.

2) Menanya
Peserta didik merumuskan pertanyaan-pertanyaan terkait dengan macam-macam alat musik tradisional Indonesia, jenis-jenis alat musik tradisional berdasarkan bentuk, fungsi dan sumber bunyi serta teknik bermain alat musik tradisional secara kelompok dengan teknik dasar yang baik dan benar,  misalnya: Apa saja alat musik tradisional yang dimainkan dengan dipetik, ditiup, dipukul? Bagaimana teknik yang baik dan benar dalam memainkan alat musik tradisional tersebut?

3) Mengumpulkan Informasi/Data/Mencoba
Peserta didik membaca Buku Siswa halaman:56-71 tentang teknik bermain musik tradisional dan sumber-sumber yang lain untuk menemukan macam-macam alat musik tradisional Indonesia, jenis-jenis alat musik tradisional berdasarkan bentuk, fungsi dan sumber bunyinya serta menemukan teknik dasar memainkan alat musik tradisional yang baik dan benar.

4) Menalar/Mengasosiasi
1` Peserta didik menjawab pertanyaan-pertanyaan yang dirumuskan tentang macam-macam alat musik tradisional Indonesia, jenis-jenis alat musik tradisional berdasarkan bentuk, fungsi dan sumber bunyinya serta menemukan teknik dasar memainkan alat musik tradisional yang baik dan benar dengan menggunakan informasi/data yang diperoleh secara kelompok.
2. Peserta didik merumuskan kesimpulan secara kelompok.

c. Mengomunikasikan
1. Peserta didik mempresentasikan jawaban/kesimpulan yang telah dibuat secara kelompok.
2. Peserta didik menerima umpan balik dari guru dan/atau teman sekelas.

d. Kegiatan Penutup (15 menit)
1) Peserta didik (dengan atau tanpa bantuan guru):
(a) membuat rangkuman/simpulan pelajaran;
(b) melakukan refleksi terhadap kegiatan yang sudah dilaksanakan; dan
(c) menerima umpan balik keterlibatannya dalam proses dan hasil pembelajaran.
2) Peserta didik:
(a) mengikuti penilaian;
(b) mengkuti pembelajaran remedi atau program pengayaan atau memperoleh 
     layanan konseling dan/atau mengerjakan tugas baik tugas individual maupun
     kelompok sesuai dengan hasil belajar masing-masing; dan
(c) mencatat kompetensi yang akan dipelajari pada pertemuan berikutnya.
3) Peserta didik berdoa dan mengucapkan salam .

2. Pertemuan Kedua :3 JP

a. Kegiatan Pendahuluan  (10 menit )
Dalam kegiatan pendahuluan, guru:
1. memimpin berdoa bersama dan dilanjutkan presensi.
2. meminta peserta didik mempersiapkan buku catatan,buku siswa, dan alat musik untuk mengikuti pelajaran dengan menyenangkan.
3. mengecek penguasaan kompetensi peserta didik yang sudah dipelajari sebelumnya,yaitu tentang jenis-jenis alat musik tradisi dan teknik dasar memainkan alat musik tradisional dengan cara tanya jawab.
4. menyampaikan kompetensi yang akan dicapai dan menunjukkan manfaat dalam kehidupan sehari-hari.

b. Kegiatan Inti (95 menit)
1) Mengamati
a) Peserta didik menyaksikan video interaktif tentang teknik bermain alat musik tradisional idiophone secara kelompok dengan teknik dasar yang baik dan benar.
b) Peserta didik menyaksikan pemodelan guru yang memainkan alat musik tradisioanal idiophone dengan teknik dasar yang baik dan benar.

2) Menanya
Peserta didik merumuskan pertanyaan-pertanyaan terkait teknik bermain alat musik tradisional idiophone secara kelompok dengan teknik dasar yang baik dan benar,  misalnya: Ada berapa teknik dalam memainkan alat musik idiophone? Bagaimana memainkan alat musik idiophone dengan teknik dasar yang baik dan benar?

3) Mengumpulkan Informasi/Data/ Mencoba (Experimenting)
Peserta didik mencoba memainkan alat musik tradisional idiophone dengan teknik yang benar

4) Mengasosiasi
Peserta didik berlatih memainkan alat musik tradisional idiophone dengan teknik dasar yang baik dan benar secara kelompok .

5) Mengomunikasikan
Peserta didik menampilkan permainan alat musik tradisional idiophone dengan teknik dasar yang baik dan benar secara kelompok di depan kelas dan kelompok lain menanggapi .

c. Kegiatan Penutup (15 menit)
1. Peserta didik (dengan atau tanpa bantuan guru):
(a) membuat rangkuman/simpulan pelajaran;
(b) melakukan refleksi terhadap kegiatan yang sudah dilaksanakan; dan
(c) menerima umpan balik keterlibatannya dalam proses dan hasil pembelajaran.
2. Peserta didik:
(a) mengikuti penilaian;
(b) mengkuti pembelajaran remedi atau program pengayaan atau memperoleh 
     layanan konseling dan/atau mengerjakan tugas baik tugas individual maupun
     kelompok sesuai dengan hasil belajar masing-masing; dan
(c) mencatat kompetensi yang akan dipelajari pada pertemuan berikutnya.
3. Peserta didik berdoa dan mengucapkan salam.

3. Pertemuan Ketiga: 3 JP

a. Kegiatan Pendahuluan  (10 menit )
Dalam kegiatan pendahuluan, guru:
1. memimpin berdoa bersama dan dilanjutkan presensi.
2. meminta peserta didik mempersiapkan buku catatan,buku siswa, dan alat musik untuk mengikuti pelajaran dengan menyenangkan.
3. mengecek penguasaan kompetensi peserta didik yang sudah dipelajari sebelumnya,yaitu tentang teknik dasar memainkan alat musik  tradisional idiophone dengan cara meminta peserta didik memainkan  alat musik tradisional tersebut secara perorangan atau bersama-sama
4. menyampaikan kompetensi yang akan dicapai dan menunjukkan manfaat dalam kehidupan sehari-hari.

b. Kegiatan Inti (95 menit)
1) Mengamati
a) Peserta didik menyaksikan video pembelajaran tentang teknik bermain alat musik tradisional aerophone secara kelompok dengan teknik dasar yang baik dan benar.
b) Peserta didik menyaksikan pemodelan guru yang memainkan alat musik tradisioanal aerophone dengan teknik dasar yang baik dan benar.

2) Menanya
Peserta didik merumuskan pertanyaan-pertanyaan terkait teknik bermain alat musik tradisional aerophone secara kelompok dengan teknik dasar yang baik dan benar,  misalnya: Ada berapa teknik dalam memainkan alat musik aerophone? Bagaimana teknik memainkan alat musik aerophone dengan teknik dasar yang baik dan benar?

3) Mengumpulkan Informasi
Peserta didik mencoba memainkan alat musik tradisional aerophone  dengan teknik yang benar

4) Mengasosiasi
Peserta didik berlatih memainkan alat musik tradisional aerophone dengan teknik dasar yang baik dan benar secara kelompok .

5) Mengomunikasikan
Peserta didik menampilkan permainan alat musik tradisional aerophone  dengan teknik dasar yang baik dan benar secara kelompok di depan kelas dan kelompok lain menanggapi .
 
c. Kegiatan Penutup (15 menit)
1. Peserta didik (dengan atau tanpa bantuan guru):
(a) membuat rangkuman/simpulan pelajaran;
(b) melakukan refleksi terhadap kegiatan yang sudah dilaksanakan; dan
(c) menerima umpan balik keterlibatannya dalam proses dan hasil pembelajaran.
2. Peserta didik:
(a) mengikuti penilaian;
(b) mengkuti pembelajaran remedi atau program pengayaan atau memperoleh 
     layanan konseling dan/atau mengerjakan tugas baik tugas individual maupun
     kelompok sesuai dengan hasil belajar masing-masing; dan
(c) mencatat kompetensi yang akan dipelajari pada pertemuan berikutnya.
3. Peserta didik berdoa dan mengucapkan salam.

4. Pertemuan Keempat: 3 JP

a. Kegiatan Pendahuluan  (10 menit )
Dalam kegiatan pendahuluan, guru:
1. memimpin berdoa bersama dan dilanjutkan presensi.
2. meminta peserta didik mempersiapkan buku catatan,buku siswa, dan alat musik untuk mengikuti pelajaran dengan menyenangkan.
3. mengecek penguasaan kompetensi peserta didik yang sudah dipelajari sebelumnya,yaitu tentang teknik dasar memainkan alat musik  tradisional aerophone dengan cara meminta peserta didik memainkan  alat musik tradisional tersebut secara perorangan atau bersama-sama.
4. menyampaikan kompetensi yang akan dicapai dan menunjukkan manfaat dalam kehidupan sehari-hari.

b. Kegiatan Inti (95 menit)
1) Mengamati
a) Peserta didik menyaksikan video interaktif tentang teknik bermain alat musik tradisional chordophone secara kelompok dengan teknik dasar yang baik dan benar.
b) Peserta didik menyaksikan pemodelan guru yang memainkan alat musik tradisioanal chordophone dengan teknik dasar yang baik dan benar.

2) Menanya
Peserta didik merumuskan pertanyaan-pertanyaan terkait teknik bermain alat musik tradisional chordophone secara kelompok dengan teknik dasar yang baik dan benar,  misalnya: Ada berapa teknik dalam memainkan alat musik chordophone ? Bagaimana teknik memainkan alat musik chordophone dengan teknik dasar yang baik dan benar?

3) Mengumpulkan Informasi
Perserta didik mencoba memainkan alat musik tradsional chordophone dengan teknik dasar yang benar

4) Mengasosiasi
Peserta didik berlatih memainkan alat musik tradisional chordophone dengan teknik dasar yang baik dan benar secara kelompok .


5) Mengomunikasikan
Peserta didik menampilkan permainan alat musik tradisional chordophone dengan teknik dasar yang baik dan benar secara kelompok di depan kelas dan kelompok lain menanggapi .
 
c. Kegiatan Penutup (15 menit)
1. Peserta didik (dengan atau tanpa bantuan guru):
(a) membuat rangkuman/simpulan pelajaran;
(b) melakukan refleksi terhadap kegiatan yang sudah dilaksanakan; dan
(c) menerima umpan balik keterlibatannya dalam proses dan hasil pembelajaran.

2. Peserta didik:
(a) mengikuti penilaian;
(b) mengkuti pembelajaran remedi atau program pengayaan atau memperoleh 
     layanan konseling dan/atau mengerjakan tugas baik tugas individual maupun
     kelompok sesuai dengan hasil belajar masing-masing; dan
(c) mencatat kompetensi yang akan dipelajari pada pertemuan berikutnya.
3. Peserta didik berdoa dan mengucapkan salam.

5. Pertemuan Kelima: 3 JP

a. Kegiatan Pendahuluan  (10 menit )
Dalam kegiatan pendahuluan, guru:
1. memimpin berdoa bersama dan dilanjutkan presensi.
2. meminta peserta didik mempersiapkan buku catatan,buku siswa, dan alat musik untuk mengikuti pelajaran dengan menyenangkan.
3. mengecek penguasaan kompetensi peserta didik yang sudah dipelajari sebelumnya,yaitu tentang teknik dasar memainkan alat musik  tradisional chordophone dengan cara meminta peserta didik memainkan  alat musik tradisional tersebut secara perorangan atau bersama-sama .
4. menyampaikan kompetensi yang akan dicapai dan menunjukkan manfaat dalam kehidupan sehari-hari.

b. Kegiatan Inti (95 menit)
1) Mengamati
a) Peserta didik menyaksikan video interaktif tentang teknik bermain alat musik tradisional membranophone secara kelompok dengan teknik dasar yang baik dan benar.
b) Peserta didik menyaksikan pemodelan guru yang memainkan alat musik tradisioanal membranophone dengan teknik dasar yang baik dan benar.

2) Menanya
Peserta didik merumuskan pertanyaan-pertanyaan terkait teknik bermain alat musik tradisional membranophone secara kelompok dengan teknik dasar yang baik dan benar,  misalnya: Ada berapa teknik dalam memainkan alat musik membranophone? Bagaimana teknik memainkan alat musik membranophone dengan teknik yang baik dan benar?

3) Mengumpulkan Informasi
Peserta didik mencoba memainkan alat musik tradsional membranophone dengan teknik dasar yang benar

4) Mengasosiasi
Peserta didik berlatih memainkan alat musik tradisional membranophone dengan teknik dasar yang baik dan benar secara kelompok .

5) Mengomunikasikan
Peserta didik menampilkan permainan alat musik tradisional membranophone  dengan teknik dasar yang baik dan benar secara kelompok di depan kelas dan kelompok lain menanggapi .

c. Kegiatan Penutup (15 menit)
1. Peserta didik (dengan atau tanpa bantuan guru):
(a) membuat rangkuman/simpulan pelajaran;
(b) melakukan refleksi terhadap kegiatan yang sudah dilaksanakan; dan
(c) menerima umpan balik keterlibatannya dalam proses dan hasil pembelajaran.
2. Peserta didik:
(a) mengikuti penilaian;
(b) mengkuti pembelajaran remedi atau program pengayaan atau memperoleh 
     layanan konseling dan/atau mengerjakan tugas baik tugas individual maupun
     kelompok sesuai dengan hasil belajar masing-masing; dan
(c) mencatat kompetensi yang akan dipelajari pada pertemuan berikutnya.
3. Peserta didik berdoa dan mengucapkan salam.


6. Pertemuan Keenam: 3 JP

a. Kegiatan Pendahuluan  (10 menit )
Dalam kegiatan pendahuluan, guru:
1. memimpin berdoa bersama dan dilanjutkan presensi.
2. meminta peserta didik mempersiapkan buku catatan,buku siswa, dan alat musik untuk mengikuti pelajaran dengan menyenangkan.
3. mengecek penguasaan kompetensi peserta didik yang sudah dipelajari sebelumnya,yaitu tentang teknik dasar memainkan alat musik  tradisional membranophone dengan cara meminta peserta didik memainkan  alat musik tradisional tersebut secara perorangan atau bersama-sama .
4. menyampaikan kompetensi yang akan dicapai dan menunjukkan manfaat dalam kehidupan sehari-hari.

b. Kegiatan Inti (95 menit)
1) Mengamati
Peserta didik menyaksikan video tentang teknik bermain alat musik tradisional idiophone, aerophone, chordophone dan membranophone dengan teknik dasar yang baik dan benar untuk mengiringi  lagu tradisional daerah setempat.

2) Menanya
Peserta didik merumuskan pertanyaan-pertanyaan terkait teknik memainkan alat musik tradisional idiophone, aerophone, chordophone dan membranophone untuk mengiringi lagu tradsional secara kelompok.



3) Mengumpulkan Informasi
Peserta didik mencoba memainkan alat musik tradisional idiophone, aerophone, chordophone dan membranophone untuk mengiringi lagu tradsional daerah setempat secara kelompok.

4) Mengasosiasi
Peserta didik berlatih memainkan alat musik tradisional idiophone, aerophone, chordophone dan membranophone dengan teknik dasar yang baik dan benar secara kelompok untuk mengiringi sebuah lagu tradisional daerah setempat.

c. Kegiatan Penutup (15 menit)
1. Peserta didik (dengan atau tanpa bantuan guru):
(a) membuat rangkuman/simpulan pelajaran;
(b) melakukan refleksi terhadap kegiatan yang sudah dilaksanakan; dan
(c) menerima umpan balik keterlibatannya dalam proses dan hasil pembelajaran.
2. Peserta didik:
mencatat kompetensi yang akan dipelajari pada pertemuan berikutnya.
3. Peserta didik berdoa dan mengucapkan salam.


7. Pertemuan Ketujuh: 3 JP

a. Kegiatan Pendahuluan  (10 menit )
Dalam kegiatan pendahuluan, guru:
1. memimpin berdoa bersama dan dilanjutkan presensi.
2. meminta peserta didik mempersiapkan buku catatan,buku siswa, dan alat musik untuk mengikuti pelajaran dengan menyenangkan.
3. mengecek penguasaan kompetensi peserta didik yang sudah dipelajari sebelumnya,yaitu tentang teknik dasar memainkan alat musik  tradisional idiophone, aerophone, chordophone dan mebranophone dengan cara meminta peserta didik memainkan  alat musik tradisional tersebut secara bersama-sama.
4. menyampaikan kompetensi yang akan dicapai dan menunjukkan manfaat dalam kehidupan sehari-hari.

2) Kegiatan Inti (80 menit)
5) Mengomunikasikan
Peserta didik menampilkan sebuah lagu dengan iringan permainan alat musik tradisional idiophone, aerophone,  chordophone dan membranophone  dengan teknik dasar yang baik dan benar secara kelompok di depan kelas dan kelompok lain menanggapi .

3) Kegiatan Penutup (30 menit)
1. Peserta didik (dengan atau tanpa bantuan guru):
(a) membuat rangkuman/simpulan pelajaran;
(b) melakukan refleksi terhadap kegiatan yang sudah dilaksanakan; dan
(c) menerima umpan balik keterlibatannya dalam proses dan hasil pembelajaran.
2. Peserta didik:
(a) mengikuti penilaian;
(b) mengkuti pembelajaran remedi atau program pengayaan atau memperoleh 
     layanan konseling dan/atau mengerjakan tugas baik tugas individual maupun
     kelompok sesuai dengan hasil belajar masing-masing; dan
(c) mencatat kompetensi yang akan dipelajari pada pertemuan berikutnya.
3. Peserta didik berdoa dan mengucapkan salam.



F. Penilaian, Pembelajaran , Pengayaan dan Remedial

1. Teknik penilaian
a. Penilaian Sikap Spiritual: Observasi
b. Penilaian Sikap Sosial: 1) Observasi dan 2) Penilaian Antar Teman
c. Penilaian Pengetahuan: Penugasan
d. Penilaian Keterampilan: Tes Penampilan (Praktik)
2. Instrumen penilaian dan pedoman penskoran (terlampir)
a. Lembar Observasi Sikap Spiritual: Bersyukur (lampiran 1)
b. Lembar Observasi Sikap Sosial (lampiran 2a)
c. Lembar Penilaian Antar Teman Sikap Sosial (lampiran 2b)
d. Lembar Penilaian Produk (lampiran 3)
e. Lembar Penilaian Penampilan Memainkan Alat Musik (lampiran 4a; 4b)

G. Media/ Alat, Bahan, dan Sumber Belajar
1) Media/Alat:
a) Alat musik tradisional idiophone, aerophone,chordophone dan membranophone.
b) Audio, visual, audio visual, chart.
2) Bahan: -

3) Sumber Belajar:
a. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia. 2014. Buku Guru Seni Budaya untuk SMP/Mts Kelas VIII. Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Halaman: 62-69).
b. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia. 2014. Buku Siswa Seni Budaya untuk SMP/MTs Kelas VIII. Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Halaman: 56-71).
c. Video tentang teknik bermain alat musik tradisional idiophone dengan teknik dasar yang baik dan benar secara kelompok
d. Video tentang teknik bermain alat musik tradisional aerophone dengan teknik dasar yang baik dan benar secara kelompok
e. Video tentang teknik bermain alat musik tradisional chordophone dengan teknik dasar yang baik dan benar secara kelompok
f. Video tentang teknik bermain alat musik tradisional membranophone dengan teknik dasar yang baik dan benar secara kelompok
g. Teks lagu tradisional Indonesia.
h. Pengetahuan alat-alat musik, Pono Banu


Previous
Next Post »
0 Komentar

Category

Agama (2) Bahan Ajar (1) Bahasa Indonesia (2) Bahasa Inggris (2) Bank Soal (9) Download (10) E-Rapot (2) IPS (3) Kisi-Kisi (10) Matematika (3) Pedoman (1) Penilaian (2) Permendikbud (1) PKn (2) POS (1) PTK (1) RPP (4) Seni Budaya (3) Soal (3) Ujian Nasional (4) UN (2) USBN (9)